Antusias Membawa Berkah
>> 5.08.2008
Tanggal 7 Mei 2008, mulai kemarin sudah kami (saya+istri) rencanakan akan bersilahturahmi ke temen istri semasa kuliah dulu Mbak Luluk namanya, teman akrab istri saya dan sudah seperti saudara kami sendiri. Sudah hampir 3 bulan kita tidak bertemu akhir malam harinya kita berkunjung ke rumah teman ini. Senang juga akhirnya bisa juga bertemu dengan teman lama meskipun rumah kami agak jauh maklum rumah teman ini di Sidoarjo. Sedangkan kami tinggal di Surabaya, jalanan macet malam ini maklum bersamaan orang pada pulang kantor tapi InsyaAllah kami ikhlas kok meskipun bawa dagangan banyak 6 pcs selimut jepang. Jam 19.30 kita sampai di rumah mbak Luluk, setelah bicara panjang lebar saya mulai melancarkan aksi dan menceritakan keunggulan selimut jepang ini, dan Alhamdullilah teman saya ini interest sekali dan kemarin langsung memborong 4 pcs selimut sekaligus, katanya selimutnya lembut dan alus (ya iyalah selimut jepang gitu looohhh....batin saya hehehe...). Memang kata temen saya p.Faiz kalau menjual itu harus Antusias jadi calon pembeli semangat juga. Memang ini Antusias Membawa Berkah.
Read more...